Bursa Pilkada Padangpanjang, Allex Saputra Resmi Mendaftar Ke Partai Nasdem

- Kontributor

Selasa, 7 Mei 2024 - 20:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Owner Grand Azizi resmi mendaftar sebagai Balon Kepala Daerah ke DPD Partai Nasdem

Owner Grand Azizi resmi mendaftar sebagai Balon Kepala Daerah ke DPD Partai Nasdem

bnewsmedia.id Padang Panjang – Owner Grand Azizi, Allex Saputra mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon (Balon) kepala daerah ke Kantor DPD Partai Nasdem, di Kelurahan  Balai-Balai, Kecamatan Padangpanjang Timur, Selasa (7/5). Delapan dari dua puluh nama telah mengembalikan berkas untuk diproses sesuai mekanisme partai.

Dari pantauan Bnews Media, di lapangan, Allex Saputra  merupakan salah satu Balon yang telah mengembalikan berkas pendaftaran ke Partai Nasdem.

Kedatangan Allex Saputra bersama rombongan, langsung disambut oleh Ketua DPD  Partai Nasdem Imbral, SE, bersama Tim Penjaringan Balon Kepala Daerah.

ADVERTISEMENT

ads. Ukuran gambar 480px x 600px

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meskipun bisa mengusung satu paket Calon Walikota Dan Wakil Walikota dari Partai Nasdem, Imbral menegaskan dari puluhan nama yang mengambil formulir dan ada sejumlah nama yang mengembalikan berkas pendaftaran, pastinya akan mengikuti mekanisme partai Nasdem.

Dengan penyerahan berkas administrasi Bapak Allex Saputra sebagai Balon kepala daerah DPD ke DPD Nasdem. “ Kami menilai pengembalian berkas telah salah satu membuktikan keseriusan Allex Saputra maju sebagai Balon kepala daerah,” ujar Imbral.

Sementara Politisi Partai PAN Kota Padangpanjang itu maju Pilkada, mengaku siap membangun perubahan Kota berjuluk Serambi Mekah lebih baik lagi.

Tolak ukur pembangunan daerah tentunya dapat dilihat dari banyak sektor. “Kita sudah siapkan opsi sebagai langkah strategis untuk perubahan dan kebangkitan kota Padangpanjang kedepannya,” ujar Allex Saputra.

Hanya saja, pembangunan tidak akan selesai tanpa dukungan dari banyak pihak.  Untuk itu, langkah politik harus dilakukan guna mewujudkan cita-cita pembangunan daerah. “Bersama kita bisa mewujudkan cita- cita pembangunan Kota Padangpanjang lebih baik lagi,” ujar Allex Saputra.

Ketua DPD Nasdem Imbral lebih lanjut mengatakan dari data yang telah tercatat Tim Penjaringan Balon Kepala Daerah DPD Nasdem, ada 20 nama Balon yang telah mengambil formulir pendaftaran. Hanya saja, baru delapan nama yang mengembalikannya. 

Dari 20 nama yang mengambil formulir, ada Edwin, Muswar, Allex Saputra, IRFAN Zein, Asrizalis, Erwan Yunus, Angesta Romano Yoyol, Surya Tri Harto, Rio Novi Irawan, Yulfahmi, Donny Karson, Mesra, Novi Hendri, Asrul, Emil Maulid, Faiz Fauzan El Muhammady dan Ubaidillah Al Anshori.

Dari nama diatas, ungkap Imbral, telah mengembalikan berkas di antaranya Allex Saputra, Irfan Zein, Rio Novi Irawan, Donny Karson, Edwin, Asrul, Mesra dan Muswar.

“ Selasa (7/5) adalah hari terakhir pengembalian berkas pendaftaran. Bagi nama-nama yang tidak mengembalikan berkas pendaftaran, tentunya tertutup kemungkinan akan mendapat rekomendasi dari DPD Nasdem Kota Padangpanjang,” ungkap Imbral.(rmd)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pasangan Cawako ini punya progul Pendidikan Gratis dari SD Hingga Perguruan tinggi
PASLON RICHI APRIAN -DONNY KARSON SIAP BAWA PERUBAHAN DI TANAH DATAR
PENDAFTARAN PASLON EKA PUTRA-AHMAD FADLY SYUIRSAM DIANTAR RIBUAN WARGA
“Mas Bro Is Back” Ribuan Pendukung Antarkan Pasangan Hendri Arnis -Allex Putra Ke KPU Padang panjang
JKA Adalah Sosok Yang Tepat Untuk Pimpin Padang Pariaman
RAMBATAN BARALEK GADANG,FESTIVAL BUNGO INAI DIGEBER
Mahasiswa KKN UIN Mahmud Yunus Batusangkar Menjadi Pelaksana Upacara Bendera Di Sdn 08 Lubuak Jantan
NAGARI TANJUNG BARALEK GADANG

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 23:54 WIB

Pasangan Cawako ini punya progul Pendidikan Gratis dari SD Hingga Perguruan tinggi

Jumat, 30 Agustus 2024 - 06:55 WIB

PASLON RICHI APRIAN -DONNY KARSON SIAP BAWA PERUBAHAN DI TANAH DATAR

Jumat, 30 Agustus 2024 - 00:49 WIB

PENDAFTARAN PASLON EKA PUTRA-AHMAD FADLY SYUIRSAM DIANTAR RIBUAN WARGA

Kamis, 29 Agustus 2024 - 13:25 WIB

“Mas Bro Is Back” Ribuan Pendukung Antarkan Pasangan Hendri Arnis -Allex Putra Ke KPU Padang panjang

Selasa, 27 Agustus 2024 - 12:29 WIB

JKA Adalah Sosok Yang Tepat Untuk Pimpin Padang Pariaman

Berita Terbaru

News

JKA Adalah Sosok Yang Tepat Untuk Pimpin Padang Pariaman

Selasa, 27 Agu 2024 - 12:29 WIB